Kabar Pusri

Pensiunan Pusri Gelar Silaturahim

20 July 2017

PALEMBANG, SRIPO- Sebagai ajang silaturahim dan juga temu kangen , ratusan pensiunan karyawan/i PT Pupuk sriwidjaja (Pusri) Palembang hadir dalam kegiatan Halal Bi Halal, Kamis(20/7/2017) di Gedung Serbaguna Pusri.

Di momen yang jadi agenda rutin tahunan tersebut, turut pula dibahas terkait rencana perubahan program bagi para pensionan karyawan PT Pusri.

Ketua Perkumpulan Pensiunan PT Pusri, Effendi Rofi mengatakan, rencananya akan ada Program baru mengenai dana pensiunan. Dimana sebelumnya ada Program dana pensiun, yang mana pensiunan PT Pusri bisa menerima dana pensiun setiap tahun, jika pun ia meninggal istrinya bisa melanjutkan.

Nantinya di program baru akan ada Program pensiun iuran pasti. Disini, jika para pensiun yang sudah meninggal bisa diserahkan ke istri dan jika istri meninggal, ahli waris seperti anak bisa menerima dana tersebut. “Jadi manfaat dana pensiun masih bisa di rasakan oleh ahli waris dan bisa membantu,” tuturnya.

Lanjut Effendi, perkumpulan para pensiunan tersebut sudah berdiri sejak 1993. Sejak berdiri, sudah banyak program yang dijalankan bagi para pensiunan. “Untuk Program pensiunan kita ada dapat santunan bulanan dan jaminan kesehatan,” jelasnya.

Sementara itu, Direktur Komersil PT Pusri, M Romli HM mengatakan kegiatan ini adalah ajang silaturahim dengan para senior. Disini bisa tukar pikiran dan menambah wawasan untuk memajukan PT Pusri. “Setiap tahun digelar, dan diharapkan bisa tukar Fikiran dengan para senior, baik untuk kinerja operasional PT Pusri dan lainnya,” ujarnya.

Terkait operasional, diungkapkan Romli jika di semester pertama stok pupuk sudah terjual habis. Meski tak menyebutkan secara detil, namun ia mengatakan, pihaknya dapat memaksimalkan pencapaian targer produksi dan penjualan sama seperti tahun lalu.(cr26)




Laporan Tata Kelola Info Publik FAQ